Dalam rangka hari ulang tahun Pasar Gedhe ke 79 komunitas Sepeda Onthel Lawas Solo (SOLO) diminta oleh Panitia Ulang Tahun Pasar Gedhe untuk ikut berpartisipasi dalam event itu dengan ngonthel bersama. Kami sepakat untuk ngumpul didepan Kamandungan Keraton Surakarta Hadiningrat.
Sebelum melakukan perjalanan ke pasar gedhe seluruh komunits SOLO (anggota club SOLO) sempat berfoto bersama di depan Keraton Surakarta Hadiningrat. Selain untuk dokumentasi juga bersamaan dengan peliputan dari beberapa wartawan cetak dan elektronik.Kepala suku juga tidak lupa untuk memberikan informasi , mengarahkan dan menjelaskan segala sesuatunya kepada para anggotanya sebelum melakukan perjalanan. Termasuk rute yang akan dilaluinya.
Rute dimulai dari Kraton Surakarta Hadiningrat- Alun-alun kidul - Gemblegan - Jl.Yos Sudarso - Jl.Slamet Riyadi - Jl.Jend.Sudirman dan terakhir sampai di depan pasar gedhe solo.
Den bagus dan rombongan siap diberangkatkan. Chiiiee.........
Ternyata sambutan meriah juga kami rasakan saat rombongan kami tiba di Pasar gedhe Solo. Sebuah sepanduk "wilujeng rawuh" memberikan kesan warm welcome kepada siapa saja.
Merdeka............... Merdeka .....................
Tampak pula sebuah gunungan atau tumpeng raksasa menjulang dikerumuni warga kota Solo.
Ramai ... Heboh ...
Sesampainya disana kami langsung berbaur memperebutkan tumpeng KENDURI AGENG PASAR GEDHE SOLO.
Sebelum komunitas onthelis SOLO meninggallkan Pasar Gedhe maka kesempatan foto bersamapun dilakukannya.